Dimsum sejatinya merupakan kuliner yang berasal dari Tiongkok, yang saat ini sudah sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Dimsum berasal dari bahasa Kantonis, yang memiliki arti makanan kecil.
Hadir sebagai pemain baru di dunia kuliner, Dimsum Mie memberanikan diri bersaing dengan brand-brand besar dalam pameran National Roadshow Info Franchise & Business Concept (IFBC) Expo 2022 di ICE BSD, Tangerang, pada 28-30 Oktober.
Walau baru seusia jagung, Frieda Yuliana selaku pemilik Dimsum Mie optimistis dimsum miliknya mampu diterima oleh masyarakat Indonesia.
Hal itu bukan tanpa alasan, berdiri pada Juni tahun ini, Dimsum Mie bahkan sejauh ini sudah memiliki empat mitra.
Selain itu, targetnya mengikuti acara pameran IFBC Expo 2022 kali ini juga sekaligus untuk memperkenalkan produknya kepada khalayak luas, khususnya bagi warga Jabodetabek.
“Ini pameran pertama yang kami ikuti. Kami baru start di Juni 2022, tapi kami memberanikan diri bertarung (di IFBC Expo 2022) dengan perusahan besar lewat penawaran konsep franchise yang menarik,” kata Frieda di ICE BSD, Minggu (30/10).
“Walau terbilang brand baru, tapi kemi berani memutuskan untuk ikut (pameran). Kami optimis, apalagi di Bandung progresnya sudah luamayan, ada empat mitra yang telah bergabung.”
Benar saja, sejak dua hari kemarin Dimsum Mie mampu memikat dua mitra baru. Ternyata bukan cuma kualitas produk berbeda yang menjadi salah satu minat mitra kenapa memilih Dimsum Mie, dalam pameran ini Dimsum Mie juga menawarkan harga khusus.
Selama tiga hari pameran yang berlangsung sejak Jumat (28/10) kemarin sampai Minggu (30/10) hari ini, ada promo diskon 10-30 juta bagi calon mitra baru.
“Selama pameran ini kami menawarkan promo, ada pengurangan 10-30 juta selama pameran saja. Kalau di luar pameran, harganya pasti berbeda,” kata Frieda lebih jauh.
Dimsum Mie sendiri memiliki 23 varian dimsum, di mana salah satu varian unggulan mereka adalah dimsum mie, dimsum dengan kerbohidrat tinggi yang akan membuat perut kenyang.
Selain itu, saos yang disajikan pada Dimsum Mie juga cukup berbeda, mereka menggunakan saos chili oil yang sangat sesuai dengan dimsum yang disajikan.
(Dian Eko)