Info Franchise and Business Concept (IFBC) 2023 Surabaya sukses hadirkan ragam peluang usaha. Acara yang resmi di buka pada Jumat (8/9/2023) bertepatan di The Square Ballroom, ICBC Lantai 3, Surabaya dan dilaksanakan tiga hari berturut-turut mulai pada tanggal 8 hingga tanggal 10 September 2023.
Pameran yang dipenuhi oleh ragam usaha ini dipenuhi dengan bermacam macam klsifikasi pengelompokan mulai dari retail, retail laundry, F&B, business support, beauty & spa, beauty & health, courier service, dan home appliance.
Ragam usaha pada IFBC 2023 Surabaya tersebut menghadirkan 97 merek waralaba, kemitraan, distributor, dan keagenan yang dilansir membawakan angka transaksi sementara yang berjumlah Rp 189 miliar dan akan terus bertambah.
Pameran IFBC 2023 Surabaya di buka dengan sambutan Menteri Perdagangan Republik Indonesia Dr. (H.C). Zulkifli Hasan, S.E., M.M. melalui tayangan video yang diputarkan. Beliau mengapresiasi Asosiasi Franchise Indonesia (AFI) dan IFBC yang terus konsisten dalam memberikan kontribusi pembangunan nasional di sektor waralaba. Tak lupa beliau ucapkan selamat atas terlaksananya pameran Info Franchise and Business Concept 2023 Surabaya. Beliau mengharapkan agar langkah ini dapat menjadi awalan bangkitnya bisnis waralaba untuk menuju Indonesia yang lebih baik.
“Selamat atas penyelenggaraan pameran Info Franchise dan Business Concept tahun 2023 yang akan berlangsung tanggal 8 hingga 10 September 2023, di kota Surabaya. Maaf tidak bisa hadir saya menemani Bapak Presiden ke India dalam rangka G20 Summit. Saya sampaikan apresiasi kepada Asosiasi Franchise Indonesia dan IFBC yang konsisten memeberikan kontribusi berharaga untuk pembangunan nasional di sektor waralaba, saya mengharapkan agar kolaborasi nyata antara pemerintah pusat, dunia usaha dapat terus berlangsung. Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal pijakan bangkitnya kembali bisnis waralaba menuju Indonesia yang lebih baik.” Jelas Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
Pembukaan pameran IFBC 2023 Surabaya juga disambung dengan sambutan dari Ketua Kehormatan Asosiasi Franchise Indonesia yaitu Bapak Drs. Anang Sukandar yang menyemangati para pelaku usaha agar tidak cepat puas dan selalu tekun dengan usaha yang sedang dijalankan, agar usaha yang dijalankan dapat berjalan dengan efektif.
“Agar para pelaku usaha jangan mau cepat jadi dan tekun menjalankan bisnisnya agar menjadi lebih effisien & lebih efektif.” ujar Pak Anang pada acara pembukaan IFBC 2023 Surabaya, Jumat (8/9/2023).
Sambutan lain juga didapat dari Asisten II Bidang Ekonomi & Pembangunan Pemerintah Kota Surabaya Bapak Agus Imam Sonhaji, ST. MMT yang mewakili Walikota Surabaya beliau mengatakan “Beliau (Wali Kota Surabaya) mempunyi tugas untuk mengentas warga miskin di Surabaya yang sampai saat ini masih ada, dan beliau menyadari, pintu masuk untuk mengangkat perekonomian warga miskin yang masih tersisa di Surabaya berasal dari UMKM.” ungkap Pak Agus di panggung pameran IFBC 2023 Surabaya, Jumat (8/9/2023)
Selama pameran berjalan IFBC 2023 Surabaya menyajikan pengunjung dan calon mitra terkait seminar terbuka, business Insight bincang wirausaha inspiratif, kurasi produk, edukasi legalitas bisnis, serta konsultasi bisnis.